Mesin injeksi sekarang ini memang sesuatu hal yang sudah tidak asing lagi di dunia otomotif, khususnya kendaraan ringan.
perkembangan yang begitu cepat mulai dari injeksi manual hingga sytem yang lebih rumit lagi dimana bukan hanya bahan bakar saja yang dikontrol oleh ECU, akan tetapi semua sistem pada kendaraan dikontrol oleh ECU.
SMK sebagai lembaga pendidikan yang menyiapkan tenaga kerja yang seharusnya siap kerja, harus mengikuti perkembangan dari mesin mesin injeksi yang sudah banyak dan bahkan telah disyaratkan wajib untuk setiap mobil keluaran baru.
SMKN 1 Mlarak Ponorogo sebagai salah satu sekolah yang sedang berkembang, belum terlambat rasanya untuk mengejar ketertinggalan teknologi ini. Dengan media yang dimiliki mencoba membedah mobil injeksi type Avanza bersama sama dengan guru dan beberapa siswanya,
Yang penting bagi kami adalah terus bergerak ke depan, meskipun tidak bisa berlari, terus maju meskipun pelan pelan ... tetap semangat.
Kegiatan diatas adalah bukti bahwa SMKN 1 Mlarak Ponorogo tidak mau ketinggalan dalam hal teknologi. Bagi Kami memanfaatkan alat yang ada dengan manfaat yang sebesar besarnya (mengexploitasi apa yang ada...) adalah hal yang paling utama. Jangan sampai alat yang ada rusak karena tidak digunakan. Harus berguna. Tidak boleh berdebu karena tidak digunakan.
Pada kesempatan ini juga dicoba untuk membuat job sheet tanpa harus menggunakan kertas. cukup den smartphone.. Revolusi industri 4.0
Meski terbatas dalam fasilitas kami membuktikan bisa berprestasi di beberapa event, diatanranya :
Jawara SMK se jawa timur
Juara 1 Lomba Inotek tingkat kabuparten ponorogo
Prestasi di bidang kepramukaan
dll.
SMK BISA !!
No comments:
Post a Comment