30 August 2012

Mitsubishi Eterna : POWER WINDOWS

Pagi bro sis, punya pengalaman tentang mitsubishi eterna???

Na ini kebeneran akhir akhir ini saya baru dapat job untuk eterna, banyak, tapi sayang semua tidak terfoto dengan baik. kalau sempat di foto mungkin akan lebih jelas. nah gambar gambar ini saya ambil dari beberapa referensi temen temen.

ok kasus pertama yang saya alami adalah jendela belakang eterna tidak bisa naik ke atas. stelah di cek ternyata kawat yang untuk menaik turunkan jendela los (keluar dari jalurnya di bagian pemutarnya dekat motor.

perlu diketahui bahwa untuk eterna jenis power windownya menggunakan kawat sebagai penariknya.


Gambar di atas menunjukkan konstruksi dari power window model slink.
bagian yang sering bermasalah adalah pada roll yang saya beri tanda panah biru, di situ sling atau kawat dilingkarkan dua kali, digulung di sana. biasanya kawat yang di situ keluar dari relnya. mengatasinya mudah, hanya dengan mnata ulang pasti beres.

Kemudian tanda panah merah atas dan bawah, disana ada semacam stopper, kalau kawat dari motor ke tanda panah merah ada pembungkusnya, tapi saat di panah merah pembungkusnya dak ada, jadi agar bisa naik turun disitu pembungkusnya ditahan biar tidak gerek. ini terbuat dari plastik, biasanya pecah, kalau sudah pecah kita mesti mengakali pakai mur yang kecil, asalakan bisa menahan kelontong kawat.

jika kawatnya yang putus, ganti dengan kawat kopling vespa, sesuaikan panjangnya. trus tiru dari yang sudah ada.

kunci dari perbaikan ini adalah yang pertama sebelum membongkar perhatikan dulu sistemya, kedua pasang semua sistem di bawah, baru masukkan ke pintu.

nah selamat mencoba.

01 August 2012

Mereset Indikator Timing Belt Inova Diesel




Jalan jalan di blog rekan ada yang menarik kelihatanya yang kepengin saya shared buat rekan rekan sekalian. Jika dicermati untuk melakukan reset odometer untuk inova diesel (untuk tanda peringatan timing beltnya) cukup sederhana.

Berdasarkan pengalaman memang ada beberapa cara manual yang pasti tetep bisa dilakukan untuk melakukan reseter program pada mobil, melihat trouble code dan menghapusnya tanpa alat yang harus seperti scaner mobil.

salah satunya artikel di blog temen yang satu ini yang saya shared buat temen temen :

Berikut ini cara MeRESET Indikator timing belt pada toyota innova diesel, setelah penggantian Timing Belt.

1. Tekan dan lepas tombol meter untuk merubah tampilan mode ODO (kunci kontak posisi ON).
2. Putar kunci kontak OFF.
3. Tekan dan tahan tombol meter, dan putar kunci kontak ON.
4. Tekan terus tombol meter lebih dari 5 detik.
5. Lepas tombol dan kemudian tekan lagi selama 5 detik.
6. Lepas tombol.
7.Tekan dan lepas untuk memilih interval (tekan 15 kali) sebelum lampu peringatan berikut   menyala.
Interval sebelum lampu peringatan berikutnya nyala dapat dihitung dengan menggunakan berapa kali tombol ditekan pengalian dengan 10000.
Contoh saat ini jarak tempuh kendaraan adalah 150000 km. Jika tombol ditekan 15 kali maka lampu peringatan akan menyala kembali saat jarak tempuh 300000 km [150000 + (15 X 10000)].
standar maksimum penggantian timing belt Innova Diesel adalah 150000 km.

8. Setelah memilih interval, tahan tombol selama 5 detik atau lebih.
9. Tampilan meter kembali ke mode ODO dan lampu peringatan off.


Jika langkah (7) tidak dapat dilakukan selama 30 detik atau lebih setelah langkah (6), interval tidak berubah dan tampilan kembali ke mode ODO secara otomatis.

Semoga berhasil.......